C. TUMBUH DAN BERKEMBANGNYA SEMANGAT KEBANGSAAN
1. Latar Belakang Munculnya Nasionalisme Indonesia Nasionalisme adalah rasa cinta pada tanah air. Ada beberapa faktor yang melatar belakangi munculnya nasionalisme yaitu: a. Perluasan pendidikan . Pada tahun 1901 Belanda melaksanakan kebijakan politik etis (Balas budi) terhadap Indonesia yang dikenal dengan nama Trias Politika berisi 3 kebijakan yaitu: irigasi/pengairan, emigrasi/transmigrasi dan edukasi/pendidikan. namun pelaksanaan dari kebijakan itu lebih berpihak kepada penjajah. Dalam pelaksanaannya banyak penyelewengan dalam politik etis, seperti: Irigasi hanya untuk kepentingan perkebunan belanda Emigrasi/transmigrasi hanya untuk mengirim orang-orang jawa ke luar jawa guna dijadikan buruh perkebunan dengan upah murah. Pendidikan hanya sampai tingkat rendah, yang bertujuan memenuhi pegawai rendahan. Pendidikan tinggi hanya untuk orang Belanda dan sebagian anak pejabat. Dari politik etis yang diterapkan Belanda ada hal positif yang paling dirasakan bang