PERJUANGAN BERUJUNG MANIS

Harapan yang terwujud tidak serta merta hadir tanpa proses. Ketika harapan di mulai, proses  yang dilalui pasti  tak akan mudah. Perlu perjuangan untuk mewujudkannya.  Ada waktu yang dihabiskan. Ada cerita yang terukir dan Ada  pengorbanan untuk sebuah hasil.

Perjuangan menaklukan segala ketidakberdayaan memang melelahkan, apalagi ketika ketidakmampuan menghalangi. Berusaha keluar dari zona nyaman menjadi keharusan. Saat perjuangan terhenti, pupus sudah harapan. Mimpi indah serasa buyar. Tinggallah keputusasaan yang tiada batas.

Pemateri ke-14 belajar menulis bersama Omjay kali ini adalah seorang penulis yang sudah berhasil mewujudkan mimpinya. Eva hariyati Israel, S.Kom, seorang  guru, pengelola sahabat rumah belajar tahun 2019 dan 2010  sekaligus penulis buku yang sukses menerbitkan buku oleh penerbit mayor.

Kemampuannya dalam menulis terasah ketika bergabung di komunitas belajar menulis bersama Omjay. Berbagai tantangan berhasil ditaklukannya. Sampai akhirnya perjuangan itu berbuah manis, sebuah buku pun diterbitkan.

Buku Karya Eva hariyati Israel, s.Kom

“Hal yang akan saya bagikan malam ini tentang kisah lanjutan dari apa yang sudah saya tulis diblog, pengalaman selama proses editing buku dengan penerbit hingga proses terbitnya buku pertama saya”, Ungkap bu Eva (Panggilan akrab) memulai kelas belajar.

Sebelum naskah dikirim ke penerbit hendaklah sudah melewati proses swasuntung kemudian naskah dikirimkan ke penerbit. Ketika  di nyatakan diterima mulailah proses editing pertama oleh pihak penerbit. Proses editing ini berlangsung dengan beberapa tahapan antara lain:

  1. Editing Sampul yaitu mngedit sampul untuk buku yang akan di cetak
  2. Editing naskah oleh penerbit, tata kelola urutan dan tulisan disesuaikan dengan konsep dan gaya bahasa penulis
  3. Setelah editing penerbit naskah dikirim kembali ke penulis beserta surat perjanjian penerimaan naskah dan royalty bagi penulis. Penulis diberi kesempatan melihat kembali susunan dan tata bahasa buku sebelum dinaikkan ke proses cetak
  4. Setelah editing oleh penulis naskah kembali dikirim ke penerbit untuk selanjutnya ke proses cetak.

Setelah serangkaian editing dilakukan, penulis tinggal menunggu kapan buku akan diterbitkan. Untuk buku pertama yang dibuat bu Eva ini dilouncing melalui seminar Digital Mainset yang disajikan melalui bincang daring dengan Prof. Eko melalui zoom dengan TV.Andi. Proses ini dilalui dengan rasa syukur dan bahagia. 

Motifasi beliau  dalam menulis adalah berbagi dan berkarya. Dengan menulis bisa membagikan ilmu yang bermanfaat dan  menghasilkan sebuah karya yang  tidak akan hilang. Berbagai dukungan diterima beliau, salah satunya berasal dari komunitas menulis yang memiliki visi misi yang sama. Ini sangat bermanfaat dan memotivasi untuk  mengembangkan kemampuan menulis. “Dan dukungan terbaik itu harus datang dari diri sendiri, kalo tekat dan niat sudah ada, ini yang paling menggerakkan kita”, lanjut bu Eva.

Keberhasilan yang beliau dapat saat itu tidak lain karena perjuangan. Selalu fokus dan yakin pada apa yang dilakukan, menulis nyaman tanpa beban dan selalu berdo’a  maka kebaikan-kebaikan lainnya juga akan datang dengan sendirinya. Perjuangan dan pengorbanan itu pasti akan berujung manis.

 

Penulis

Yuningsih, S.E


Komentar

Postingan populer dari blog ini

A. MENGENAL NEGARA-NEGARA ASEAN

SEGITIGA RESTITUSI